Resep, Bumbu dan Cara Membuat Gulai Kambing Sederhana

Selamat datang di blog/situs Jasa Catering Tangerang, pada kesempatan ini, kami akan berbagi resep, bumbu dan cara membuat Gulai Kambing Sedap Harum. sesuai dengan namanya resep tersebut merupakan rangkaian cara untuk mengolah daging kambing menjadi masakan gulai khas Indonesia yang tentunya selain sedap, juga harum. are you ready ? let's get it on.

Resep Gulai Kambing Sedap Harum



Bahan bahan dan Bumbu untuk Membuat Gulai Kambing


Bahan-bahan

500 gram daging kambing, 500 gram iga kambing, potong
2 liter air
3 lembar daun jeruk
1 tangkai serai, memarkan
1 lembar daun kunyit, ikat
2 lembar daun salam
2 liter santan (1 butir kelapa), 1 liter kental, 1 liter encer
2 butir asam kandis
4 sendok makan minyak untuk menumis
5 sendok makan Kecap Pedas Bango, untuk penyajian
Bawang merah goreng secukupnya untuk penyajian

Bumbu yang dihaluskan

2 cm jahe
4 siung bawang putih
1/2 sendok teh lada
2 sendok garam
8 butir bawang merah
12 buah cabe merah keriting
4 cm kunyit
5 butir kemiri
1/2 sendok teh ketumbar
2 butir cengkeh, sangrai
3 butir pekak, sangrai
3 butir kapulaga, sangrai
2 cm kayu manis, sangrai
2 sendok teh gula pasir

Cara memasak

Rebus daging dan iga kambing hingga 1/2 lunak.
Tumis bumbu halus, serai, daun kunyit, daun salam, daun jeruk, hingga matang dan harum.
Masukkan bumbu kedalam rebusan daging dan iga kambing, tambahkan santan encer, masak hingga lunak.
Tambahkan santan kental, aduk supaya santan tidak pecah.
Sajikan dengan Kecap Bango Manis Pedas Gurihdan bawang merah goreng.
Untuk 8 - 10 orang

Kata Kunci Terkait Cara Membuat Gulai Kambing :


Bahan, Bumbu, Resep Cara Membuat Masakan Gulai Kambing yang Empuk,Bumbu untuk membuat gulai kambing, Cara agar daging kambing tidak bau prengus, tips mengolah daging kambing, aneka masakan berbahan dasar daging kambing, peternakan kambing di tangerang, cara memotong kambing sesuai syariat, syarat kambing untuk akikah, Aneka Resep Daging Kambing, jual kambing hidup